Jakarta, Liga178News– PT Bank Central Asia (TBK) atau BCA membagikan dividen kepada pemegang saham sebesar Rp13,69 triliun meningkat 15,5 persen dibandingkan tahun sebelumnya. Jumlah tersebut setara 47,9 persen dari laba bersih perseroan di 2019 yakni Rp28,6 triliun. Dalam siaran pers yang diterima disebutkan hal tersebut telah diputuskan dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) yang digelar pada Kamis (9/4). Dengan demikian, pemegang Saham menerima dividen tunai sebesar Rp 555 per saham. Dividen tersebut termasuk dividen interim sebesar Rp100 per saham yang telah dibagikan pada tanggal 20 Desember 2019 lalu. Perseroan menyatakan pemberian dividen tunai tersebut telah mempertimbangkan proyeksi pertumbuhan bisnis dan kecukupan kebutuhan modal untuk aksi korporasi akuisisi dua bank. Dalam rapat tersebut, pemegang saham juga menyetujui pergantian jajaran direksi perseroan. Pemegang saham mengangkat dua direktur baru yakni Haryanto Tiara Budiman dan Gregory Hendra Lembong. Selain itu, rapat menerima pengunduran diri Inawaty Handojo dari jabatannya selaku Direktur merangkap Direktur Kepatuhan. Jajaran direksi baru berlaku efektif pada hari kerja pertama bulan berikutnya setelah perseroan menerima persetujuan dari OJK. Untuk diketahui, BCA menyatakan pelaksanaan RUPST mengikuti protocol kesehatan di tengah penyebaran virus corona. Dalam hal ini pemegang saham yang hadir melakukan pengukuran suhu tubuh, menggunakan masker, dan hand sanitizer. Perseroan juga mengatur jarak tempat duduk sesuai anjuran physical distancing.